Helmut Marko: Yuki Tsunoda Berpeluang Gabung Red Bull di F1 2025

Yuki Tsunoda masuk dalam pertimbangan untuk bergabung dengan tim Red Bull Racing pada musim Formula 1 2025, menurut Helmut Marko, penasihat senior tim.

Meskipun belum ada kepastian tentang siapa yang akan menjadi rekan setim Max Verstappen tahun depan, performa Sergio Perez yang tidak memuaskan membuka peluang bagi Tsunoda dan Liam Lawson. Lawson saat ini menggantikan Daniel Ricciardo di AlphaTauri.

BACA JUGA : Toyota Tegaskan Tak Akan Kembali ke F1 Meski Kerjasama dengan Haas

Helmut Marko menyatakan bahwa keputusan tentang susunan pebalap Red Bull musim depan akan dipengaruhi oleh hasil balapan yang tersisa di musim ini. “Tsunoda adalah kandidat untuk mengemudi bersama Max pada 2025,” kata Marko dalam wawancaranya dengan F1-Insider. “Kami akan membandingkan Lawson dan Tsunoda. Keduanya memiliki kondisi yang sama, dan masing-masing punya enam balapan untuk membuktikan siapa yang lebih baik.”

Marko juga menegaskan bahwa tim Red Bull masih berpegang pada filosofi mereka untuk memberi kesempatan kepada pebalap muda. Beberapa nama besar seperti Sebastian Vettel, Max Verstappen, dan Daniel Ricciardo lahir dari strategi ini. Selain Red Bull, tim lain seperti Mercedes, Haas, dan Williams juga mengikuti jejak serupa dengan memberikan kesempatan kepada pebalap muda berbakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version